Kabut Bikin Kalang Kabut

Kabut Bikin Kalang Kabut


Memasuki musim kemarau bagi warga Kalsel, kabut asap sudah tidak asing lagi. Dalam beberapa minggu terakhir, kabut asap kondisinya sudah membahayakan. Sejauh ini pembakaran lahan, ataupun hutan dan semak belukar menjadi penyumbang terbesar menghasilkan asap.
Dalam keadaan normal, kabut asap tentunya tidak terlalu berbahaya. Tetapi jika kondisinya sudah pekat dan berbau serta membuat mata perih dan pedih maka kategorinya sudah membahayakan.
Begitu juga halnya di SMAGA. Sebagai bagian dari kawasan Kalsel, SMAGA juga terkena kabut asap ini. Terutama pagi, kabut asap terasa perih dimata, karena itu kepada semua warga SMAGA dihimbau agar menggunakan masker. Selain itu penting juga untuk menjaga kebugaran dan kesehatan.
Didalam asap terkandung polutan berupa partikel dan gas. Partikel ini terdiri dari silika, oksida besi, dan alumina, gas yang dihasilkannya adalah CO,CO2,SO2,NO2, aldehid, hidrocarbon, dan fluorida. Polutan ini, berpotensi sebagai iritan dapat menimbulkan fibrosis (kekakuan jaringan paru), pneumokoniosis, sesak napas, elergi sampai menyebabkan penyakit kanker.
Berdasarkan pedoman Depkes tentang pengendalian pencemaran udara akibat kebakaran hutan terhadap kesehatan ditetapkan katagori bahaya kebakaran hutan dan tindakan pengamanan berdasarkan ISPU.
ISPU <50 dikatagorikan baik tak ada dampak kesehatan, ISPU 51-100 dinilai sedang, juga tak ada dampak kesehatan, ISPU 101-199 sudah dikatagorikan tidak sehat.
Dalam katagori ini dapat menimbulkan iritasi pada saluran pernapasan, bagi penderita penyakit jantung gejalanya akan kian berat, pencegahannya gunakan masker aktivitas diluar rumah.

ISPU 200-299 sangat tidak sehat pada penderita ISPA, Pneumonia dan penyakit jantung akan kian berat, aktivitas rumah hendaknya dibatasi perlu persiapan ruang khusus.
ISPU 300-399 dikatagorikan berbahaya bagi penderita suatu penyakit gejalanya akan semakin serius, orang yang sehat saja akan merasa mudah lelah.
Pada katagori ini penderita penyakit ditempatkan pada ruang bebas pencemaran udara, aktivitas kantor dan sekolah harus menggunakan AC atau air purifier.

Sementara katagori terakhir sangat berbahaya ISPU 400>, saat ini berbahaya bagi semua orang, terutama balita, ibu hamil, orang tua, dan penderita gangguan pernapasan.
Saat seperti ini semua harus tinggal dirumah dan tutup pintu serta jendela, segera lakukan evakuasi selektif bagi orang beresiko seperti balita, ibu amil, orang tua, dan penderita gangguan pernapasan ke tempat bebas pencemaran.
Pengaruhnya dalam jangka pendek itu adalah niengiritasi saluran pernafasan dan dapat diikuti dengan infeksi saluran pernafasan sehingga timbul gejala berupa rasa tidak enak di saluran pernafasan. Gejalanya seperti batuk, sesak nafas (pneumonia) yang dapat berakhir dengan kematian, tambahnya. Selain itu asap juga mengiritasi mata dan kulit, mengganggu pernafasan penderita penyakit paru kronik seperti asma dan bronchitis alergika. Sedang gan CO pada asap dapat juga menimbulkan sesak nafas, sakit kepala, lesu, dan tidak bergairah serta ada perasaan mual. Dampak jangka panjang bahan-bahan mengiritasi saluran pernafasan dapat menimbulkan bronchitis kronis, emfisema, asma, kanker paru, serta pneumokoniosis.
So, waspada kabut asap mengancam kita semua.

Total Pengunjung:196
Facebooktwitterrssyoutubeinstagram

About author

SMAGA Banjarbaru
SMAGA Banjarbaru 184 posts

Salah satu sekolah di Provinsi Kalimantan Selatan Kota Banjarbaru yang memiliki segudang prestasi dan sekolah favorit di Kota Banjarbaru

You might also like

KEGIATAN SISWA 0 Comments

SMAGA Meriahkan Lomba Paskib Laskar Dwi Warna

Diiringi hujan yang mengguyur Kota Banjarmasin, penampilan Paskib SMAGA mendapat aplus meriah dari penonton. Hujan tak menghentikan langkah pasti Wira dkk dalam lomba Paskib yang digelar Korem Antasari dengan titel

KEGIATAN SEKOLAH 1Comments

Penerimaan Siswa Baru TA. 2016/2017

Pada Tahun Ajaran 2016/2017 SMA Negeri 3 banjarbaru kembali melaksanakan kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) sesuai dengan Pengumuman dari Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru Nomor : 42.3/1208/DISDIK/2016 tentang Petunjuk Teknis

PRESTASI 0 Comments

Tim Voli Juara, Kado Istimewa di HUT ke 25 SMAGA Banjarbaru

Tim Bola Voli Putra SMAGA (SMA Negeri 3 Banjarbaru) kembali menorehkan prestasi gemilang setelah pada pertandingan final mengandaskan perlawanan SMKN 2 Banjarbaru pada turnamen terbuka Bola Voli Pelajar SMA/Sederajat Se-Kalimantan

1 Comment

  1. Memang bencana asap tidak hanya merugikan kesehatan tetapi merugikan negara dimata dunia. karena negara lain pun ikut terkena imbasmya. Semoga pembakaran hutan tidak akan terjadi kedepannya dan siapapun yang melakukannya harus ditindak tegas dan hukuman yang ada efek jeranya. Terimakasih admin atas artikelnya

Leave a Reply